06 Mei 2016

Ketika Ucap-Tulis Menjadi Doa

"Alaaah, impas kok kalau dihitung dengan kerjanya," dalih Samaon ketika dirisak perihal laba padinya yang baru panen.
Banyak orang yang bilang impas dengar arti untung; bilang lumayan padahal laba banyak. Kalau rugi sedikit saja, mengeluhnya panjang sekali. "Hati-hati kalau ngomong," pesan nenek saya, dulu, mewanti-wanti agar tak sembarangan. "Salah-salah, omongan biasa jadi doa."
* * *
"Aku ingin jalan-jalan terus yang sekiranya tidak perlu mengeluarkan ongkos. Pasti seneng, ya, jalan-jalan tanpa modal seperti itu," kata Sinu pada kawannya yang menanyakan keinginan terbesarnya. TERKABUL: Sinu jadi kondektur.
 
"Saya mau pamit cari kerja ke Malaysia, Kiai," tutur Hamdan pada Kiai Abdullah saat ia pamit pergi merantau. Setahun kemudian, Hamdan pulang kena tangkap polis. TERKABUL: ia dapat kerjaan jadi tukang bangunan tapi cukongnya nakal. Dia kerja melulu tapi tak dibayar.
 
Samsul sudah naik haji, tepatnya dihajikan pemerintah, dulu ketika ia menjabat orang penting. Kali ini, ia akan pergi haji dengan biaya sendiri bersama istrinya karena dulu ia pergi hanya seorang diri. "Panjenengan mau haji lagi, Pak?" tanya koleganya. "Ah, Ndak, cuma mau ngantar istri saja.". TERKABUL: Samsul pergi ke Makkah bersama istrinya di musim haji tapi tidak bisa menunaikan rukun-rukun haji karena pas bertepatan di kala itu ia sakit keras, padahal seger waras ketika datang dan ketika akan pulang.
 
Mamat pamit merantau kepada iparnya, Sundari, agar istrinya yang kebetulan adik kandung si Sun ini dijaga. "Aku mau cari kerja di negeri jiran, ingin bangun rumah sendiri agar tak numpang lagi kepada ayahmu," katanya.
Enam bulan, Mamat dipulangkan, kena tangkap polis. Ia tak membawa duit. TERKABUL: Mamat langsung dapat kerjaan jadi tukang bangunan tapi tuannya curang; Mamat hanya dikasih kerjaan, tapi tidak dibayar.
 
 

Entri Populer

Shohibu-kormeddaL

Foto saya

Saya adalah, antara lain: 6310i, R520m, Colt T-120, Bismania, Fairouz, Wadi As Shofi, Van Halen, Puisi, Hard Rock dll

Pengikut

Label

666 (1) Abdul basith Abdus Shamad (1) adi putro (1) adsl (1) Agra Mas (1) air horn (1) akronim (1) Al-Husari (2) alih media (1) Alquran (1) amplop (1) Andes (1) Android (1) anekdot (3) aula asy-syarqawi (1) Bacrit (2) bahasa (5) baju baru (1) baju lebaran (1) Bambang Hertadi Mas (1) banter (1) Basa Madura (1) basabasi (1) batuk (1) bau badan (1) bau ketiak (1) becak. setiakawan (1) belanja ke toko tetangga (1) benci (1) bis (3) bismania (2) BlackBerry (1) Blega (1) blogger (2) bodong (1) bohong (2) bolos (1) bonceng (1) bromhidrosis (1) Buang Air Besar (BAB) (1) buat mp3 (1) budaya (1) buku (2) buruk sangka (2) catatan ramadan (4) celoteh jalanan (1) ceramah (1) chatting (1) chemistry (1) cht (1) Cicada (1) Colt T 120 (1) corona virus (1) Covid 19 (1) cukai (1) curhat (5) defensive driving behavior development (1) dering (1) desibel (2) diary (1) durasi waktu (1) durno (1) ecrane (1) etiket (17) fashion (2) feri (1) fikih jalan raya (1) fikih lalu lintas (1) fiksi (2) filem (1) flu (1) gandol (1) gaya (1) ghasab (1) google (1) guru (2) guyon (1) hadrah (1) handphone (1) Hella (1) hemar air (1) Hiromi Sinya (1) humor (2) ibadah (2) identitas (1) ikhlas (1) indihome (1) inferior (1) jalan raya milik bersama (1) jamu (1) jembatan madura (1) jembatan suramadu (2) jenis pekerjaan (3) jiplak (2) jual beli suara (1) Jujur (3) Jujur Madura (1) jurnalisme (1) jurnalistik (3) KAI (1) kansabuh (1) Karamaian (1) karcis (1) Karina (1) Karma (1) Kartun (1) kebiasaan (5) kecelakaan (2) kehilangan (1) kenangan di pondok (1) Kendaraan (2) kereta api (1) keselamatan (1) khusyuk (1) kisah nyata (7) Kitahara (1) kites (1) klakson (1) klakson telolet (1) kode pos (2) kopdar (2) kopi (1) kormeddal (19) korupsi (2) KPK (1) kuliner (2) L2 Super (2) lainnya (2) laka lantas (1) lakalantas (1) lampu penerangan jalan (1) lampu sein (1) layang-layang (1) lingkungan hidup (3) main-main (1) makan (1) makanan (1) malam (1) mandor (1) Marco (1) masjid (1) Mazda (1) menanam pohon (1) mengeluh (1) menulis (1) mikropon (1) mimesis (1) mirip Syahrini (1) mitos (1) modifikasi (1) money politic (1) Murattal (1) musik (1) nahas (1) napsu (1) narasumber (1) narsis (1) Natuna (1) ngaji (1) niat (1) Nokia (1) nostalgia (2) Orang Madura (1) Paimo (1) pandemi (1) pangapora (1) paragraf induktif (1) parfum (1) partelon (1) pasar (1) pekerjaan idaman (1) pemilu (1) peminta-minta (1) pendidikan (1) pendidikan sebelum menikah (1) penerbit basabasi (1) pengecut (1) penonton (1) penyair (1) penyerobotan (1) Pepatri (1) perceraian (2) Perempuan Berkalung Sorban (1) perja (1) perjodohan (1) pernikahan (1) persahabatan (1) persiapan pernikahan (1) pertemanan (1) pidato (1) plagiasi (2) plastik (1) PLN (1) pola makan (1) poligami (1) polisi (1) politik (1) polusi (1) polusi suara (2) Pondok Pesantren Sidogiri (1) ponsel (2) popok (1) popok ramah lingkungan (1) popok sekali pakai (1) PP Nurul Jadid (1) preparation (1) profesional (1) PT Pos Indonesia (1) puasa (5) publikasi (1) puisi (2) pungli (1) Qiraah (1) rasa memiliki (1) rekaan (1) rempah (1) ringtone (1) rock (1) rokok (1) rokok durno (1) rumah sakit (1) Sakala (1) salah itung (2) salah kode (3) sanad (1) sandal (1) santri (1) sarwah (1) sastra (1) sekolah pranikah (1) senter (1) sepeda (3) sertifikasi guru (1) sertifikasi guru. warung kopi (1) shalat (1) shalat dhuha (1) silaturrahmi (1) siyamang (1) SMS (1) sogok bodoh (1) sopir (1) soto (1) sound system (1) stereotip (1) stigma (1) stopwatch (1) sugesti (1) sulit dapat jodoh (1) Sumber Kencono (1) Sumenep (1) suramadu (1) syaikhona Kholil (1) takhbib (1) taksa (1) tamu (2) Tartil (1) TDL (1) teater (1) teknologi (2) telkomnet@instan (1) tengka (1) tepat waktu (1) teror (3) tertib lalu lintas (28) The Number of The Beast (1) tiru-meniru (1) TOA (2) tolelot (1) Tom and Jerry (2) tradisi (1) tradisi Madura (4) transportasi (1) ustad (1) wabah (1) workshop (1) Yahoo (1) Yamaha L2 Super (1)

Arsip Blog